Menyambut Hari Bhayangkara Ke-78, Kapolres Banjar Serahkan Bantuan Ke Masjid Al-Hidayah Desa Cibeureum

    Menyambut Hari Bhayangkara Ke-78, Kapolres Banjar Serahkan Bantuan Ke Masjid Al-Hidayah Desa Cibeureum

    Polres Banjar - Menyambut Hari Jadi Bhayangkara Ke-78, Kapolres Banjar AKBP Danny Yulianto, S.I.K., M.H. memberikan bantuan kepada DKM Masjid Al-Hidayah di Dusun Babakan RT.08 RW.02 Desa Cibeureum Kec.Banjar Kota Banjar. (14/06/2024). 

    Kegiatan yang bertajug Bakti Religi dalam Rangka Hari Bhayangkara Ke-78 tersebut memberikan bantuan berupa toren penampungan air beserta perangkatnya untuk keperluan air untuk Masjid tersebut. 

    Terkait hal tersebut Kapolres Banjar mengatakan semoga apa yang pihaknya berikan dapat bermanfaat bagi masyarakat dan jemaah Masjid Al-Hidayah. Selain itu, kegiatan ini sebagai bentuk rasa kepedulian Polres Banjar kepada masyarakat. 

    "Selain itu, ini dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara Ke-78, semoga ke depan Polri semakin baik lagi, semakin dekat dengan masyarakat, serta semakin sinergi dengan instansi dan stakeholder, " Ucap Kapolres Banjar. 

    Terkait hal tersebut tokoh Agama sekaligus pengurus DKM tersebut Ustad Abdul Rohman mengucapkan terima kasih atas bantuan yang telah diberikan oleh Polres Banjar. 

    "Semoga kegiatan ini menjadi amal ibadah dan Polri semakin sukses dan semakin dekat dengan masyarakat. Serta bantuan ini Kami manfaatkan untuk menampung air untuk keperluan jemaah masjid Al-Hidayah, " Ucapnya.

    banjar
    Kota Banjar

    Kota Banjar

    Artikel Sebelumnya

    Bhabinkamtibmas Kelurahan Karangpanibal...

    Artikel Berikutnya

    Personel Polres Banjar laksanakan pelatihan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani

    Ikuti Kami